Jumat, 08 Juni 2012

Lirik lagu " Kaulah yang kusayang"

* aku tak tahu mengapakah kau membenciku
Apa salahku katakanlah biar ku tahu

 ** andai saja aku bisa menemani dirimu di sana
Pasti akan ku jalani semua karna hanya dirimu yang aku sayang

Repeat *
Ku berjanji takkan ku ulangi bila memang ku kecewakanmu
Ku berjanji untuk tetap setia bila kita memang bersama

Repeat **
(andai saja aku bisa menemani dirimu di sana)
Pasti akan ku jalani semua karna
Hanya dirimu (hanya dirimu) yang aku sayang

KITA

Dulu, aku, kamu, dan mereka pernah jadi “KITA”..
Tapi sekarang, semua sudah berbeda. Kita hidup masing-masing, punya impian dalam langkah yang tak lagi beriringan..
Suatu hari nanti saat kita bertemu dalam sebuah persinggahan, genggam erat tanganku, kawan..
Letakkan tanganmu dibahuku saat beban menderamu. Usapkan jemarimu di pipiku saat air mata melemahkan pijakku..

Karena kita pernah jadi “KITA”, dan kita akan tetap jadi “KITA” meski dalam langkah yang berbeda...

Wisata budaya Istana Dalam Loka

Istana Dalam Loka ini adalah istana kunoyang  terbuat dari kayu yang dibangun pada masa pemerintahan Sultan Muhammad Jalaluddin Syah III (sekitar tahun 1885 M). Saat ini digunakan/dimanfaatkan sebagai "Museum Daerah Sumbawa" tempat penyimpanan benda-benda sejarah Kabupaten Sumbawa. Seperti alat-alat pertanian yang digunakan pada zaman dulu yang masih tradisional,alat dapur/alat memasa,serta naskah-naskah kuno dan peninggalan sejarah yang lainnya.Istana ini merupakan dua bangunan kembar ditopang atas tiang kayu besar sebanyak 99 buah, sesuai dengan sifat Allah dalam Al - Qur'an (Asma'ul Husna). Di Dalam Loka ini kita dapat melihat ukiran motif khas daerah Samawa, sebagai ornamen pada kayu bangunannya. Miniatur Dalam Loka ini dapat dilihat di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta.
kalau mau lait aslinya,datang aja ke sumbawa besar,,,,,


Wisata Ai Beling

Lokasi menarik lainnya adalah Ai Beling yang berada di Selatan Sumbawa Besar, tepatnya di Kecamatan Lenangguar Sumbawa.
Bila diartikan dalam bahasa indonesia Ai(Air) dan Beling(bunyi), Ai Beling adalah air terjun yang mengeluarkan suara air yang merdu.
Lokasi ai beling ini memang susah ditempuh,karena jalan menuju kesana belum sepenuhnya layak digunakan untuk kendaraan.hanya sampai jalan tertentu saja bisa menggunakan kendaraan.selebihnya ditempuh dengan jalan kaki....
walaupun gitu,tpi asyik....
seperti pengalaman saya waktu SMA,bersama teman kelas dan guru pembimbing sekaligus pendamping kita mengadakan penelitian di lokasi ai beling.kita melakukan penelitian itu untuk memenuhi tugas pelajaran biologi.perjalanan kesana kita melewati hutan dan jalannya pun kurang baik.sebenarnya sech capek,tpi karena rasa kebersamaan dan keindahan wisata ai beling ntu sendiri rasa capek ntu terobati.pemandangannya sungguh indah.airnya pun jernih.air terjunnya indah banget...
tpi kurang rasanya kalau mengunjungi tanpa foto-foto.....
:-)
sebelum pulang kita pun foto-foto di wisata ai beling....
hhhmmmm......
sungguh menyenangkan....

Pantai Saliper Ate

Saliper berarti pelipur/penenang/penyejuk. Ate berarti hati. Sesuai dengan namanya pantai Saliper Ate berarti pantai yang dapat menenangkan/ menyejukan hati pengunjungnya. Terletak sekitar 5 Km kearah barat kota Sumbawa Besar, lokasinya mudah dijangkau dengan transportasi darat ( bemo kota). Sebelum pariwisata berkembang pantai Saliper Ate merupakan satu-satunya tempat rekreasi masyarakat Sumbawa.
















 

Bala Kuning (The Yellow House)

Bala Kuning (The Yellow House)
yaitu rumah tempat tinggal keluarga Sultan yang terakhir. Disini dapat dijumpai benda-benda magis kerajaan, seperti : Bodong, Sarpedang, Payung Kamutar, Tear (tombak /lembing), Keris, Qur'an tulisan tangan oleh Muhammad Ibnu Abdullah Al-Jawi (+/- Tahun 1784) pada saat Pemerintahan Sultan Harrunnurrasyid II (1770 - 1790), yang selalu terpelihara dengan baik.















 

Wisata Budaya Desa Poto

Desa Poto yang letaknya di Kecamatan Moyo Hilir kira-kira 13 km dari kota Sumbawa besar dapat dengan mudah dijangkau dengan sarana transportasi darat yang senantiasa melayani trayek tersebut setiap hari.

Desa poto adalah satu desa di kecamatan Moyo Hilir di kabupaten Sumbawa Besar yang tetap memelihara kelestarian budaya daerah seperti tenunan tradisional, pembuatan gerabah dan atraksi permainan rakyat seperti pacuan kuda, karapan kerbau dan budaya sumbawa lainnya.Dimana tenunannya masih menggunakan alat-alat tradisional dan proses membuat sarung tenunnya itu juga cukup lama sehingga harga dari tenunannya juga bervariasi tergantung tingkat kesulitan tenunannya.

Untuk karapan kerbau ini biasanya dilaksanakan pada saat musim hujan dan dilaksanakan di sawah yang tidak digunakan atau biasanya dilaksanakan di sungai...
wisatawan asingpun banyak yang menyaksikan karapan kerbau tersebut....